Analisis Besar Kenaikan Gaji Berdasarkan Omset Usaha

https://www.bajupolos.net

Topik ini menarik karena banyak pelaku UKM bingung menentukan berapa gaji ideal dari usaha mereka. Coba simak beberapa dasar analisa dibawah ini : 



1. Analisa Fase Usaha yang Berjalan Sekarang 



Pelaku UKM harus mengetahui saat ini usaha yang berjalan difase apa. Apakah fase pertumbuhan atau fase yang sudah mapan. Biasanya suatu usaha dikatakan cukup mapan menginjak umur 5 tahun sejak berdiri. Periode 1-4 tahun usaha dimulai dikatakan masa pertumbuhan. Maksud dari analisa ini adalah pemilik harus siap dengan kemungkinan terburuk yaitu digaji dibawah nilai standar bahkan menunda gaji tersebut sesuai dengan arus kas usaha. Namun perhitungannya adalah gaji bagi pemilik sebaiknya tidak membuat usaha tersebut terganggu dalam proses pertumbuhan maupun kelancaran operasi. Jadi gaji sebaiknya lebih kecil dari laba kotor usaha tersebut. Laba kotor adalah nilai penjualan dikurangi semua biaya langsung (harga pokok dan biaya terkait penjualan). 



2. Analisa Berapa Persen Komposisi Gaji Dibandingkan Penjualan 



Normalnya nilainya adalah 20% dari penjualan (kalau kita buat dalam persentase berarti biaya gaji dibagi penjualan). Apabila lebih besar nilai gaji berarti harus meningkatkan penjualan. Apabila gaji lebih kecil maka bisa disesuaikan dengan catatan penjualan sudah mapan dan tidak berfluktuasi tiap bulannya.  



3. Analisa Apakah Usaha Terganggu Begitu Gaji Disesuaikan dengan Nilai Pasar 



Pendekatan sederhana adalah minimum nilai gaji pemilik maupun karyawan dimulai dari UMP/UMR daerah yang berlaku. Apabila tidak mencukupi nilai tersebut berarti usaha tersebut secara profitabilitas rendah. Apakah perlu rencana pemasaran dan penjualan yang perlu diperbaiki atau biaya-biaya lain yang besar. Tetapkan standar nilai pasar untuk gaji. Tetapi jangan lupa standar tenaga kerja maupun pemilik pun juga harus mengikuti standar yang berlaku.